Subhanaallah... Se Ekor Kucing Yang Menunggu Berbuka Puasa Bersama di Masjidil Haram Bikin Semua Orang Terkagum


Naluri kucing mengambil makanan yang ada di depan matanya. Namun kucing ini seolah menunggu waktunya berbuka puasa.


Mata Tasbih - Seperti yang dilansir dari dream.co.id Aksi seekor kucing di Masjid Suci Mekkah menghebohkan jagat sosial media di tanah Arab. Tak hanya muslim, netizen non muslim juga memuji aksi kucing tersebut.

Mengutip laman arabnews, Selasa, 23 Juni 2015, Amen Al-Jawhari mengunggah tweet yang menunjukan bagaimana seekor kucing seolah menghormati dan menyembah Tuhannya.

"Kucing itu seolah memesan meja saat berbuka puasa bersama di Masjidil Haram," ujarnya.

Tak pelak, aksi kucing itu pun banjir komentar dari para netizen. "Ini gambar yang paling indah dari kucing duduk di meja buka puasa di antara jamaah dan menunggu waktunya berbuka," ujar Mohammed Massad.

Sementara Asal Bukhari menilai aksi kucing ini menunjukan bagaimana masyarakat muslim memberikan hak untuk hewan juga.

"Sebaliknya, jamaah menikmati kehadiran kucing di antara mereka," katanya.

Pengguna sosial media lainnya, Azmat Ahmed, mengatakan aksi kucing itu menakjubkan sekaligus menunjukan bagaimana seekor hewan juga bisa menghormati ritual buka puasa dan puasa.

Seperti diketahui, naluri seekor kucing jarang menunggu makanan ketika sudah tersaji di depan mereka.

"Etiket tersebut hanya menunjukkan bahwa bahkan hewan menyadari bulan Ramadhan dan pentingnya puasa."