Jangan Abaikan! Inilah Makanan dan Minuman Penyebab Sakit Kepala Yang Perlu Anda Ketahui


Sering mengalami sakit kepala? Bisa jadi Anda baru saja mengonsumsi beberapa jenis makanan dan minuman pemicu sakit kepala, yuk kenali makanan yang menyebabkan Anda sakit kepala itu.

Penyedap Rasa

Monosodium glutemate (MSG) yang sangat sering dapat ditemukan dalam penyedap rasa memang telah terbukti dapat mencetus terjadinya kram perut, diare, sakit kepala yang dirasakan hebat pada sekitar 10 sampai 15 orang menderita migraine. Penambah rasa yang mengandung nitrat ini merupakan penyebab terjadinya pelebaran pembuluh darah pada otak, sehingga sebagai salah satu biang keladi sakit kepala.

Makanan Olahan

Kandungan yang terdapat pengawet pada makanan olahan yang kandungan nitrat dan nitrit seperti pada jenis makanan hotdog, nugget, bacon dan sejenis ternyata bisa mengakibatkan pelebaran pada pembuluh darah dan merupakan penyebab sakit kepala pada orang tertentu.

Minuman Beralkohol

Jenis minuman yang mengandung alkohol bisa mencetus terjadinya peningkatan aliran darah menuju otak serta mengakibatkan terjadinya dehidrasi. Kondisi ini bisa memicu timbulnya sakit kepala. Selain itu kandungan sulfat yang dipergunakan sebagai bahan pengawet anggur merah disinyalir memicu migraine.

Makanan Dingin

Mengkonsumsi makanan dingin bisa mengakibatkan keluhan seperti sakit kepala yang terjadi pada beberapa orang apalagi bila dikonsumsi setelah mengalami cuaca panas atau suhu tubuh yang panas akibat olahraga. Kondisi tersebut sangat sering terjadi pada saat anda es krim. Rasa nyeri biasanya dapat dirasakan pada bagian dahi dan mencapai puncaknya pada 25 sampai 60 dekit serta dapat bertahan sampai 2 menit. Hampir 90% penderita migraine sensitive dengan es krim serta makanan dingin.

Keju

Tiramin dalam keju dibentuk dari hasil pemecahan kandungan protein. Tiramin adalah asam amino yang diduga memicu sakit kepala. Mekanismenya adalah dengan cara mengurangi kadar serotinin pada otak dan mempengaruhi pembesaran pembuluh darah sebagai penyebab sakit kepala. Keju yang memiliki kandungan kadar tiramin tinggi yaitu jenis keju swiss, parmesan, gouda, cheddar dan blue cheese. [1health.id]